Kepala Rutan Sumenep Ikuti Pengarahan Implementasi P5HAM Oleh Dirjen HAM

WhatsApp_Image_2024-04-26_at_8.21.05_AM.jpeg

SURABAYA - Kepala Rutan Sumenep, Ridwan Susilo, mengikuti arahan langsung dari Direktur Jenderal Hak Asasi Manusia (HAM) Kementerian Hukum dan HAM, Dhahana Adi, terkait pelaksanaan penghormatan, pelindungan, pemenuhan, penegakan, dan pemajuan Hak Asasi Manusia (P5HAM) di Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Kamis (25/4/2024).

Dalam pertemuan yang digelar di Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, Ridwan Susilo bersama dengan para kepala UPT lainnya di wilayah Jatim mendengarkan arahan dan petunjuk dari Dirjen HAM terkait strategi dan implementasi P5HAM di wilayah Jatim.

Dhahana Adi menegaskan pentingnya implementasi P5HAM dalam setiap aspek kegiatan masyarakat sebagai bagian dari komitmen negara dalam memajukan dan melindungi hak asasi manusia. Dia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara seluruh pihak terkait dalam memastikan hak asasi manusia setiap narapidana terlindungi dengan baik.

Ridwan Susilo menyambut baik arahan tersebut dan menyatakan komitmen Rutan Sumenep untuk melaksanakan P5HAM secara konsisten dan berkelanjutan. "Kami akan terus berupaya untuk mendukung meningkatkan kualitas pelayanan dan perlindungan terhadap hak asasi manusia bagi seluruh masyarakat dan warga binaan yang berada di wilayah kerja Rutan Sumenep," ujarnya. (Humas Rutan Sumenep)

WhatsApp_Image_2024-04-26_at_8.21.05_AM_1.jpeg

logo besar kuning
 
RUTAN KELAS IIB SUMENEP
KANWIL KEMENKUMHAM JAWA TIMUR

Jl. KH Mansyur No.355 Pabian Kabupaten Sumenep
087758706374

Email Kehumasan
humasrutansumenep@gmail.com

Email Aduan
humasrutansumenep@gmail.com

Hari ini62
Kemarin38
Minggu ini250
Bulan ini1154
Total 24053

18-05-2024